TUGAS POKOK DAN FUNGSI

GUGUS JAMINAN MUTU
1. Menyusun sistem mutu pada program studi mulai perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi, serta pengembangan mutu pada prodi peternakan.
2. Mengawasi pelaksanaan standar akademik di program studi Peternakan Fapet UNJA
3. Memproses dan mengukur ketercapaian standar Prodi Peternakan untuk masukan perbaikan berkelanjutan
4. Mengawasi dan mengevaluasi pelaksanaan kegiatan sesuai dokumen gugus kendali mutu
5. Merekomendasikan kepada Dekan segaa bentuk masukan yang tidak sesuai dengan untuk dilakukan perbaikan
KETUA PROGRAM STUDI
1. Membuat kebijakan yang menyangkut kegiatan operasional di Program Studi
2. Menyusun Rencana Kegiatan dan usulan anggaran yang dibutuhkan Program Studi
3. Melakukan Evaluasi dan Monitoring secara internal pelaksanaan Tridharma PT dilingkunganProgram Studi Peternakan
4. Melakukan pengelolaan sumberdaya yang ada di Program Studi
5. Melakukan koordinasi dengan Sekretaris Program Studi untuk kegiatan Program Studi
6. Melakukan kerjasama dalam bidang Tri Dharma PT dengan pihak lain
SEKRETARIS PROGRAM STUDI
1. Membantu ketua Prodi Melakukan Koordinasi dengan Ketua Jurusan dan dekanat, serta seluruh Staf di Program Studi
2. Melakukan Monitoring secara internal pelaksanaan Tridharma dilingkungan Program Studi Peternakan
3. Membantu ketua prodi Melakukan pengelolaan sumberdaya yang ada di Program Studi
4. Melakukan kontrol internal atas pelaksanaan fungsi Program Studi
5. Melakukan koordinasi dengan Ketua Program Studi untuk kegiatan Program Studi
6. Melakukan kontrol administrasi pada program studi
PEER GROUP
Kelompok pengajar, adalah tenaga pengajar di lingkungan program studi, Jenis dan jenjang kepangkatan tenaga pengajar tersebut diatur sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Peer Group mempunyai tugas
1. Melaksanakan kegiatan Tridharma pendidikan tinggi
2. Meningkatkan kemampuan akademik guna peningkatan kualitas pembelajaran
3. Turut berperan aktif dalam mensukseskan berbagai kegiatan ilmiah termasuk program pengembangannya
4. Memberi masukan kepada Ketua Program Studi terkait dengan tugas dan fungsi Program Studi
5. Memberikan bimbingan kepada mahasiswa
6. Menumbuhkan minat mahasiswa di dalam proses pendidikan